Kamis, 31 Desember 2009

Kisah Mangkuk yang Cantik, Madu dan Sehelai Rambut


Rasulullah SAW, dengan sahabat-sahabatnya Abakar r.a., Umar r.a., Utsman r.a., dan 'Ali r.a., bertamu ke rumah Ali r.a. Di rumah Ali r.a. istrinya Sayidatina Fathimah r.ha. putri Rasulullah SAW menghidangkan untuk mereka madu yang diletakkan di dalam sebuah mangkuk yang cantik, dan ketika semangkuk madu itu dihidangkan sehelai rambut terikut di dalam mangkuk itu. Baginda Rasulullah SAW kemudian meminta kesemua sahabatnya untuk membuat suatu perbandingan terhadap ketiga benda tersebut (Mangkuk yang cantik, madu, dan sehelai rambut).

Abubakar r.a. berkata,
" Iman itu lebih cantik dari mangkuk yang cantik ini, orang yang beriman itu lebih manis dari madu, dan mempertahankan iman itu lebih susah dari meniti sehelai rambut".

Umar r.a. berkata,
" Kerajaan itu lebih cantik dari mangkuk yang cantik ini, seorang raja itu lebih manis dari madu, dan memerintah dengan adil itu lebih sulit dari meniti sehelai rambut".

Utsman r.a. berkata,
" Ilmu itu lebih cantik dari mangkuk yang cantik ini, orang yang menuntut ilmu itu lebih manis dari madu, dan ber'amal dengan ilmu yang dimiliki itu lebih sulit dari meniti sehelai rambut".

'Ali r.a. berkata,
" Tamu itu lebih cantik dari mangkuk yang cantik ini, menjamu tamu itu lebih manis dari madu, dan membuat tamu senang sampai kembali pulang ke rumanya adalah lebih sulit dari meniti sehelai rambut".

Fatimah r.ha.berkata,
" Seorang wanita itu lebih cantik dari sebuah mangkuk yang cantik, wanita yang ber-purdah itu lebih manis dari madu, dan mendapatkan seorang wanita yangtak pernah dilihat orang lain kecuali muhrimnya lebih sulit dari meniti sehelai rambut".

Rasulullah SAW berkata,
" Seorang yang mendapat taufiq untuk ber'amal adalah lebih cantik dari mangkuk yang cantik ini, ber'amal dengan 'amal yang baik itu lebih manis dari madu, dan berbuat 'amal dengan ikhlas adalah lebih sulit dari meniti sehelai rambut".

Malaikat Jibril AS berkata,
" Menegakkan pilar-pilar agama itu lebih cantik dari sebuah mangkuk yang cantik, menyerahkan diri; harta; dan waktu untuk usaha agama lebih manis dari madu, dan mempertahankan usaha agama sampai akhir hayat lebih sulit dari meniti sehelai rambut".

Allah SWT berfirman,
" Sorga-Ku itu lebih cantik dari mangkuk yang cantik itu, nikmat sorga-Ku itu lebih manis dari madu, dan jalan menuju sorga-Ku adalah lebih sulit dari meniti sehelai rambut".

Setelah kita membaca dengan seksama cerita diatas, dapat di amdil kesimpulan bahwa pendapat serta pemikiran orang terhadap suatu masalah sangatlah berlainan tetapi itu tidak menjadikan suatu masalah bagi mereka yang selalu menghargai suatu pendapat ataupun pemikiran selama pendapat dan pemikiran itu masih dalam konsep yang benar dan dapat dipertanggungjawabkan....

Dengan begitu kita dapat mengetahui sebenarnya perbedaan itu indah.

Selasa, 29 Desember 2009

Mawas Diri


Dalam berbagai hal kita sering menjumpai hal-hal yang kita anggap tidak berguna dan mungkin sepele kita acuhkan begitu saja padahal kalau kita smua mau mempelajari dan menelaah sedikit demi sedikit mungkin kita akan tahu bahwa rahasia Allah sangatlah mutlak dan tidak bisa di tawar lagi......

Maka dengan itu seharusnya kita sadar bahwa kita sebagai makhluk yang diciptakan di dunia sebagai makhluk yang paling sempurna sekaligus makhluk yang paling kejam.....

Setelah urian di atas pasti akan muncul berbagai pertanyaan.....

mungkin pertanyaan-pertanyaan itulah yang harus kita pelajari dan cermati, dengan begitu kita akan dapat mengambil inti sari dari masalah tersebut, setiap masalah yang ada atau timbul pasti ada jalan penyelesaiannya........

kita akan tahu dan belajar dari masalah tersebut shingga kita tidak akan jatuh untuk kedua kalinya ke dalam masalah yang sama, untuk itu perlu pengendalian dan mawas diri yang lebih agar kita dapat berpikir secara bijak serta arif terhadap masalah yang kita hadapi.

Seperti di dalam AL QUR'AN menjelaskan bahwa setiap kesulitan di iringi dengan kemudahan begitupun sebaliknya......

Maka seharusnya kita perlu khawatir serta bimbang karena ALLAH SWT lebih tahu apa yang kita butuhkan saat ini

Semoga itu semua di atas dapat menambah iman serta taqwa kita serta selalu di sertai dengan akhlak yang mulia tentunya.....Amieeenn